Walikota Tual Himbau Masyarakat Manfaatkan Lahan Tidur, Untuk Berkebun

0

Tual,Berita-Laser – Walikota Tual Adam Rahayaan S.Ag. M. Si. mengingatkan Dengan adanya Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) bagi masyarakat yang ada di pulau-pulau jangan sampai terlena dengan bantuan tetapi belajar dari pandemi Covid -19 dan mengantisipasi Krisis Pangan dan kemarau panjang masyarakat harus sudah bisa bergerak mulai dari sekarang dengan memanfaatkan lahan tidur untuk dapat berkebun Sabtu, 13/6/2020.

Walikota Tual menyarankan, agar jangan ada ketergantungan yang terlalu berlebihan terhadap kebutuhan pokok yang datang dari luar dan harus diantisipasi karena Pandemi Virus Corona ini sudah tersebar di seluruh Dunia bahkan di Indonesia sudah semakin bertambah jumlahnya di wilayah zona merah.

Rahayaan menjelaskan, kalau Kapal kargo yang masuk tapi barang kosong karena tidak ada orang yang turun secara aktif untuk melakukan aktivitas pertanian Pandemi Covid – 19 ini juga berpengaruh untuk semua Negara.

” Intinya masyarakat diajak untuk berkebun dan menanam pangan lokal seperti Ubi Kayu, Jagung, Petatas, Singkong, Ungkap Walikota Tual.

Walikota Tual juga menegaskan kepada seluruh perangkat Desa dan Dusun agar transparan dalam pengelolaan Dana Desa (DD).

Sesuai dengan arahan dari Walikota Tual Kepala Desa jangan bekerja sendiri – sendiri harus juga melibatkan semua unsur penyelenggaraan Pemerintah di tingkat Desa untuk sama – sama memutus hal – hal yang sifatnya strategis demi kepentingan masyarakat banyak ” Pungkasnya.

Pesan-pesan ini disampaikan Kepala Bagian dan Protokoler Kota Tual Moksen Ohoiyuf, di ruang kerjanya. (Korlap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *