Personil Brimob Maluku Terus Adakan Patroli Tanggap Bencana

Tual Berita-Laser, Dengan meningkatkan kewaspadaan terkait cuaca yang terlihat ekstrim saat ini, Personil Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku Brigpol Obet Luturmase dan Briptu Irman Jailuhun, melaksanakan patroli tanggap bencana pada pelabuhan Desa Dullah Kecamatan Dullah Utara Kota Tual. Sabtu, 20/06/2020.
Kegiatan patroli tanggap bencana ini guna menghimbau masyarakat dari dampak cuaca saat ini yang terlihat ekstrim, yang sudah menelan ini menelan korban jiwa di wilayah Kota Tual..
Dansat Brimob Polda Maluku, Kbp .M. Guntur. S.I.K., MH., mengatakan, patroli tanggap bencana merupakan kegiatan rutin untuk mengantisipasi bencana yang terjadi dan menghimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati mengingat kondisi cuaca yang terlihat ekstrim saat ini.
Sementara itu Wadanyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku Akp SY. Basahona, menambaka, kegiatan ini merupakan wujud bhakti Brimob kepada masyarakat dengan melakukan patroli tanggap bencana untuk mengingatkan masyarakat apabila melakukan aktivitas di laut agar memperhatikan cuaca terlebih dahulu, pungkas Wadanyon.
Kami menghimbau kepada masyarakat terutama yang bekerja sebagai nelayan dan yang mempunyai jasa trasportasi laut, seperti speed boat agar untuk sementara jangan berkativitas dulu sampai cuaca sudah terlihat baik, ujar Brigpol Obet.