Pemkot Tual Dalam Waktu Dekat Akan Lakukan Pembangunan Rumah Yarler

0

Tual Beritalaser. Aliansi Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Tual melakukan aksi demo di Depan Kantor Walikota Tual dalam rangka mempertanyakan progres ganti rugi Rumah Warga kompleks Yarler yang rusak akibat dampak konflik sosial.

Saat Audensi dengan bapak Walikota Tual yang didampingi wakil walikota tual, di ruangan balai kota tual walikota mengatakan,
Pemerintah Kota Tual dalam waktu dekat akan melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan rumah warga Yarler yang terdampak konflik sosial beberapa bulan lalu.

” Rencana hari selasa, akan dilaksanakan peletakan batu pertama pembangunan rumah warga Yarler, “katanya.

Menurut Wali Kota, Pemerintah Daerah berjanji akan menyelesaikan tugas sebelum masa jabatan Walikota dan Wakil Walikota berakhir pada bulan Oktober nanti.

Untuk itu, Pemerintah Daerah merencanakan akan mengundang Raja Maur Ohoiwut dan raja Banda Eli saat peletakan batu pertama nanti. hal ini dilakukan untuk rekonsiliasi perdamaian dari kedua pihak.

Hadir dalam Audensi tersebut, Walikota Kota Tual Adam Rahayaan, Wakil Wali Walikota Tual Usman Tamnge di dampingi Kabagops Polres Tual, Kompol Arsad Rengur, Kepala Badan kesatuan Bangsa dan Politik ( Kesbangpol ) Kota Tual Muhammad Zen Nuhuyanan, Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kota Tual Mustaqim Rahakbauw dan Sekertaris Perkim Kota Tual, Abdul Hakim Bugis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *